BDI Yogyakarta Jalin Kerja Sama dengan RMI NU

BDI Yogyakarta Jalin Kerja Sama dengan RMI NU

Semakin meningkatnya tren kreativitas dan produktivitas kerja di kalangan santri Indonesia menumbuhkan potensi peluang kerja pada dunia usaha yang dapat dimaksimalkan oleh para santri. Melihat peluang ini, Kementerian Perindustrian RI melalui satuan kerja Balai Diklat Industri Yogyakarta menciptakan program untuk merangkul para santri agar dapat terlatih, memiliki kompetensi bidang kerja serta siap untuk terjun di dunia kerja dan usaha.

 

Hal ini yang melatarbelakangi kunjungan Rabithah Ma'ahid Islamiyah Nahdlatul Ulama (RMI NU) ke BDI Yogyakarta pada Kamis (04/04) lalu. Kunjungan ini tidak hanya sebatas ajang silaturahmi semata, tapi sebagai tanda kerja sama yang sinergi antara Kementerian Perindustrian dengan Nahdlatul Ulama dalam bentuk penjajakan perjanjian kerja sama (MoU) kegiatan pelatihan dan pendidikan vokasi berbasis sistem 3-in-1 khusus untuk para santri.

 

Kunjungan Drs. KH. Nasikh Ridwan, M.PA. beserta tim RMI NU disambut dengan baik oleh Kepala Balai Diklat Industri Yogyakarta, Kunto Purwo Widagdo, S.T., M.M. di Balai Diklat Industri Yogyakarta. Setelah melakukan ramah tamah dan membahas perihal penjajakan MoU kerja sama diklat santri, tim RMI NU diajak untuk berkeliling melihat sarana dan prasarana di lingkungan BDI Yogyakarta.

 

Setelah dilaksanakan penjajakan MoU, Kunto berharap agar kegiatan kerja sama diklat khusus santri ini dapat segera dilaksanakan dalam upaya untuk upskilling para santri dalam memasuki dunia kerja.

Kirim Komentar

Zona Integritas

Zona Integritas BDI Yogyakarta