Sistem Industri I

Sistem Industri I

BDI Yogyakarta sebagai mitra Dinas Perindag, khususnya bagi provinsi/kabupaten/kota yang terletak di DIY, Jawa Tengah, Kalimantan Barat dan Kalimantan Tengah mengemban tugas untuk meningkatkan pengetahuan, kemampuan serta wawasan aparatur yang ada didalamnya melalui pendidikan dan pelatihan. Pelaksanaan diklat ini ditujukan bagi pelaksana pada Bidang Perindustrian. Kompetensi yang diharapkan dari lulusan diklat ini adalah profesionalitas aparatur industri dalam melaksanakan pembinaan dan pengembangan sektor industri di daerahnya masing-masing serta terciptanya sinergitas antara kebijakan yang dilakukan oleh pemerintah pusat dengan pemerintah daerah. Diklat ini dilaksanakan pada tanggal 17 s.d 29 Juni 2013 yang lalu. Materi-materi seperti : Dasar Sistem Industri, Motivasi Berprestasi, Statistika Industri, Manajemen Operasional Industri, Manajemen IKM, Manajemen Pemasaran Industri, Manajemen Keuangan Industri, Perkembangan Sektor Industri Menengah, Kebijakan Pengembangan Industri Nasional diampu langsung oleh dosen Teknik Industri dari Institut Teknologi Bandung, widyaiswara Kemenperin dan pejabat Kemenperin yang menguasai materi/permasalahan terkait dengan materi diatas. Sebelum para peserta diklat melakukan ujian tertulis sebagai dasar evaluasi dan kelulusan, mereka diajak untuk mengunjungi Industri Kecil Menengah yang ada di Yogyakarta, melihat keunggulan atau hal-hal yang dapat diperbaiki, untuk kemudian dianalisis dan dipresentasikan di depan pengajar. Hal ini untuk mengukur sejauh mana pemahaman peserta terhadap materi yang telah diberikan sebelumnya, serta dapat dijadikan bekal pembinaan IKM di daerahnya masing-masing.

Label

Diklat

Fasilitas komentar tidak disertakan.

Zona Integritas

Zona Integritas BDI Yogyakarta